Baby Moon ke Auckland, Marissa Nasution Naik Penerbangan Rp150 Juta Gratis!
Oleh Writer, 6 Feb 2020
Baru - baru ini, Marissa Nasution bersama keluarga kecilnya telah melakukan perjalanan ke Auckland, Selandia Baru dalam rangka merayakan Baby Moon. Momen ini sangat istimewa, karena ia tidak hanya pergi bersama suami dan anak pertamanya melainkan ia juga tengah mengandung bayi.
Kebahagiaan itu tidak cukup sampai disitu karena ia melakukan penerbangan tersebut menggunakan penerbangan senilai Rp 150 Juta secara gratis. Ia bersama keluarga berangkat ke Auckland dari Singapura. Selanjutnya, ia melakukan penerbangan dengan Singapore Airlines di Suites First Class secara gratis.
"Kita bayar ini semua dengan miles. Kita selama 2 tahun kalau nggak salah, nabung miles dengan kartu kredit kita. Benar-benar cuma menggunakan kartu kredit untuk mendapatkan miles di Singapore KrisFlyer ini jadi kita bisa tukarkan miles ini dengan tiket gratis tapi tiket Suites,"jelasnya.
Perjalanan tersebut sangatlah mengesankan. Berangkat bersama keluarga dan juga dilakukan secara gratis.
"Aku dan suami, we're like super duper plane nerds kita selalu cari informasi terbaru tentang penerbangan, interior. Ini sudah jadi impian dari dulu banget untuk selalu naik 380 Suites dari SQ waktu hamil Allie, tercapai impian nabung dengan Suites ini ke NZ dan kali ini we're doing the same thing," tambahnya.
Artikel Terkait
Artikel Lainnya