RajaKomen
Makanan yang Membuat Awet Kenyang Saat Sedang Berpuasa

Makanan yang Membuat Awet Kenyang Saat Sedang Berpuasa

20 Apr 2020
1602x
 | Ditulis oleh : Admin

Bulan Ramadan adalah bulan yang paling istimewa diantara bulan-bulan lainnya, di bulan Ramadan, Allah melimpahkan banyak keutamaan kepada orang yang beriman berupa ampunan, keberkahan, kebaikan dan lain sebagainya. Sehingga bagi orang yang beriman harusnya lah pada bulan Ramadan ini menyambutnya dengan penuh kegembiraan dan mempersiapkan lahir dan juga batin, agar pada saat berpuasa di bulan Ramadan nanti bisa berpuasa dengan khusyu.

Adapun masalah yang sering kita hadapi ketika berpuasa itu bukan hanya soal lapar dan haus, tapi juga ngemil yang selama ini menjadi kebiasaan. Maka tidak salah jika kita mempersiapkan ketika sahur atau berpuka puasa untuk menyiapkan makanan yang bisa membuat kita awet kenyangnya. Mau tau kan apa saja makanan yang bikin awet kenyang saat kita berpuasa? Yuk kita sama-sama cari tau disini.

Setiap hari kita sering membuat menu sup, sebenarnya masakan ini coco lho untuk dihidangkan sebagai menu makan malam atau untuk menu berbuka puasa. Tapi bisa juga lho, menjadi menu untuk sahur, kita bisa masak sup sekali saat siang untuk persiapan berbuka dan sahur juga. Kandungan berbagai sayur di dalam sup mampu membuat kenyang tahan lama. Makanlah sup jika kita ingin mengurangi porsi makan, tapi perlu dicatat ya, pastikan mengkonsumsinya sup cair ya bukan krim.

Menu lain yang bisa bikin awet kenyang adalah kacang-kacangan, nah…kacang-kacangan disini bukan berarti kacang mainan ya…hehehe, melainkan sejenis kacang. Tau pastikan..kita sering ngobrol, nongkrong atau yang hobi nonton bola sambil ngemil kacang, nah disela sahur makanan ini bisa menjadi teman setia juga. Kacang-kacangan mengandung karbohidrat kompleks dan protein yang bersifat mengenyangkan. Bisa juga teman saat sahur kita menyiapkan popcorn tanpa rasa dari pada kue manis atau keripik kentang, popcorn bisa kita buat sendiri juga kan dirumah.

Apalagi yaaa menu teman saat sahur atau berbuka puasa, oh iya coba kentang, karena kentang bisa bikin kenyang tiga kali lipat daripada roti. Coba aja kentang kita panggang dan nikmati dengan kulitnya ya untuk mendapatkan nutrisi penuh dalam kentang yang kita makan nanti. Saat berbuka kita juga bisa menyiapkan menu dari telur. Telur adalah kombinasi sempurna antara protein dan lemak, sehingga lebih memuaskan perut tentu ya dibandingkan yang lain. Apakah Anda masih ragu makan telur karena telur mengandung kolesterol? Meskipun telur mengandung lemak dalam kuning telurnya tinggi, itu bukan penyebab utama kolesterol darah meningkat ya….atau kita bisa makan untuk putih telurnya saja deh, karena putih telur mengandung protein dan dapat mencegah kalaparan lebih lama saat berpuasa.

Nah…bagi yang agak kebarat-baratan Anda perlu mencoba makanan olahan yang sering disebut pasta, pasta makanan yang dibuat dari campuran tepung terigu, air, telur dan garam yang membentuk adonan dan bisa dibentuk berbagai macam variasi sesuai selera. Biasanya pasta dijadikan berbagai hidangan setelah dimasak dengan cara direbus. Kalau di Indonesianya kita biasanya makan spageti, macaroni atau lasagna. Ingat mengkonsumsi pasta jangan terlalu banyak karena belum tentu baik juga untuk kita, satu porsi sehat pasta gandum mungkin cukup untuk menghindari makan kita yang berlebih dalam sehari. Pasta gandum memiliki jumlah serat tinggi, tetapi juga karena mengandung kadar protein tinggi, sehingga membantu kita membentuk otot, asal jangan salah ya…jangan makan pasta gigi,,,senger pedhes gitu kan rasanya hahahaha

Menu sahur dan berbuka lainnya adalah buncis, buncis sangat baik untu jantung dan bisa meningkatkan nafsu makan. Buncis mengandung serat tidak larut, buncis tidak hanya membuat tetap kenyang ya tap[I juga dpat membantu menurunkan kolesterol, karena buncis mengandung vitamin, mineral dan protein dalam setiap porsinya. Makanan yang bagus juga untuk kesehatan jantung adalah selai kacang, Karena selai kacang memiliki jenis lemak yang baik dan kaya akan kandungan protein, bahkan selai kacang bisa membantu menurunkan trigliserida yang baik untuk kesehatan jantung kita.

Ayooo kita sama-sama berdoa untuk mempersiapkan menu untuk Ramadan nanti ya biar jangan bingung dipertengahan jalan. Selain menu diatas kita juga harus banyak makan sayur ya, apa alas an utama harus makan sayuran hijau, karena sayuran hijau banyak  serat sehingga baik untuk pencernaan dna menghindarkan kita dari keinginan untuk ngemil, masa puasa-puasa pengen ngemil sih.

Nah itu saja mungkin ya yang bisa dituliskan untuk menu kita menjelang bulan Ramadan, masalah kenyang atau tidaknya contoh makanan diatas biasanya kembali lagi kepada selera masing-masing orang, karena kita gak mungkin sama satu sama lainnya. Yuk, kita siapkan dan pilih makanan apa yang akan cocok untuk sahur dan berbuka puasa nanti.

Baca Juga:
pesanten Al Masoem Bandung

Semangat Gotong Royong dalam Persiapan Perayaan 17 Agustus di Boarding School

Pendidikan      

15 Agu 2024 | 337


Boarding school di Bandung, sekolah Islam di Bandung, yakni SMP dan SMA Islam Al Masoem, terlihat begitu semarak dalam mempersiapkan perayaan kemerdekaan Indonesia setiap tanggal 17 ...

6 Inspirasi Model Batik Sarimbit Saat Acara Lamaran

6 Inspirasi Model Batik Sarimbit Saat Acara Lamaran

Fashion      

11 Jun 2020 | 2727


Lamaran adalah momen yang sakral dalam hidup, yang memerlukan persiapan yang sangat panjang dan matang; termasuk untuk batik sarimbit yang akan dikenakan. Penampilan adalah hal yang paling ...

Ingin Lolos IPDN? Cek Jadwal Ujian IPDN dan Tips Persiapannya

Ingin Lolos IPDN? Cek Jadwal Ujian IPDN dan Tips Persiapannya

Pendidikan      

20 Apr 2025 | 170


Pendidikan adalah salah satu hal penting dalam membentuk masa depan seseorang. Bagi mereka yang ingin mengabdi kepada bangsa dan negara melalui jalur pemerintahan, Institut Pemerintahan ...

teknik_industri_s1_image

Apa Saja Mata Kuliah Kunci yang Harus Dikuasai Calon Mahasiswa Jurusan Teknik Industri?

Pendidikan      

8 Des 2025 | 39


Apa saja mata kuliah kunci yang wajib dikuasai calon mahasiswa Teknik Industri S1, mengapa pemahaman ini mendesak, dan bagaimana relevansinya dengan karir masa depan? Urgensi topik ini ...

Panduan Praktis Meningkatkan Rating Aplikasi Playstore untuk Daya Saing Maksimal

Panduan Praktis Meningkatkan Rating Aplikasi Playstore untuk Daya Saing Maksimal

Tips      

21 Des 2025 | 29


Industri aplikasi mobile berkembang sangat cepat dan membuat Playstore dipenuhi oleh berbagai aplikasi dengan fungsi yang hampir serupa. Dalam situasi ini, pengguna tidak memiliki banyak ...

Maksimalkan Persiapan Ujian dengan Tryout Online PPKn: Fokus pada Undang-Undang

Maksimalkan Persiapan Ujian dengan Tryout Online PPKn: Fokus pada Undang-Undang

Pendidikan      

18 Jun 2025 | 115


Dalam dunia pendidikan yang semakin maju, bentuk pembelajaran di era digital menjadi sangat penting, terutama dalam persiapan menghadapi berbagai ujian. Salah satu metode efektif untuk ...