rajabacklink
Manfaat Kunyit untuk Kesehatan dan Kecantikan

Manfaat Kunyit untuk Kesehatan dan Kecantikan

4 Maret 2020
1622x
 | Ditulis oleh : Admin

Manfaat Kunyit untuk Kesehatan dan Kecantikan - Tidak hanya mengetahui produk kecantikan yang dijual ditoko-toko, kita seharusnya juga tahu mengenai perawatan kulit yang bisa ditemukan di rumah. Sebagai salah satu jenis rempah-rempah, kunyit kerap digunakan sebagai bumbu masakan dan pewarna makanan alami. Bagi wanita India kunyit telah dianggap sebagai salah satu rahasia kecantikan mereka. Mau tau rahasia kunyit lainnya yang bermanfaat untuk kecantikan dan kesehatan? yuk kita ulas satu persatu disini.

Salah satu rempah yang berwarna kuning emas ini biasa digunakan sebagai bumbu dapur. Selain rasanya yang khas, kunyit juga dipercaya memiliki manfaat kesehatan sendiri yang bisa mengobati radang sendiri, masalah pencernaan, sampai mencegah beberapa jenis kanker. Nah ternyata selain kegunaannya yang banyak sebagai bumbu dapur, kunyit juga bisa dimanfaatkan untuk kecantikan juga lho…bagaimana sih cara menggunakan kunyit sebagai rahasia kecantikanmu? Kunyit sangat ampuh untuk membersihkan kulit secara mendalam dan menyeluruh. Selain itu, kunyit juga memiliki kandungan anti-bakteri dan anti-peradangan sehingga bisa mengobati jerawat.

Yang kamu butuhkan :

1 sendok makan susu murni, ½ sendok the kunyit yang sudah digerus, ½ sendok the air perasan lemon

Campurkan semua bahan sampai merata, kemudian oleskan ke wajah dan pijat lembut dengan gerakan melingkar ke atas. Diamkan selama 10 menit, kemudian angkat dengan menggunakan tisu atau kain lembab bersih.

Ternyata kunyit juga bisa digunakan sebagai pasta gigi lho… bahannya tidak hanya ampuh untuk membersihkan gigi dari sisa sisa makanan yang tertinggal, tetapi juga bisa memutihkan gigi secara alami,bahannya antara lain :

2 sendok makan minyak kelapa, 1 sendok makan kunyit yang sudah gerus, 1 sendok the baking soda (tdk wajib)

Caranya, campurkan semua bahan di atas ke dalam mengkuk kecil, lalu aduk rata hingga teksturnya halus dan creamy seperti adonan. Tuangkan ke atas sikat gigimu dan mulai sikat gigi seperti biasa. Bahan ini bisa meninggalkan noda kekuningan di bulu sikat, tetapi hasilnya akan luar biasa sehingga kamu tidak akan keberatan dengan sedikit noda tersebut.

Pelembab kunyit, kunyit sudah dikenal sebagai antioksidan yang kuat dan mengandung bahan anti-bakteri seperti yang sudah dijelaskan. Maka rempah ini tidak hanya bisa mengusir jerawat tetapi juga bisa mengusir komedo, eksim, psoriasis, dan penyakit kulit lainnya. Selain itu kunyit juga bisa meningkatkan elastisitas kulit. Pelembab yang akan kamu buat ini tidak ahanya untuk wajah, tetapi juga untuk kulit tubuh yang lainnya. Bahannya adalah :

1 tutup botol minyak kelapa, 1 sendok makan olive oil (atau minyak almond) 1 sendok makan vitamin E cair dan beberapa tetes essential oil jenis apa saja ( ini tidak wajib) kemudian 1 sendok makan kunyit yang sudah digerus.

Caranya campurkan bahan ke dalam wadah lalu adauk sampai rata. Setelah campurannya sudah jadi, masukkan bubuk kunyit, jadi deh. Bisa kamu gunakan di wajah atau area lainnya yang bermasalah. Kunyit juga ternyata bisa menyempurnakan pengaplikasian foundation lho, jika foundationmu memiliki warna pink dalam undertone nya, kamu bisa menetralisir warna tersebut dengan membubuhkan sedikit kunyit bubuk ke dalam wadah foundation tersebut. Hasilnya…..warna akan menyatu sempurna dengan tone wajahmu sekaligus melindungi wajah dari jerawat. Demikian penjelasan tentang kunyit semoga bermanfaat. (Kennissa)

 

Baca Juga:
Tips dari Mama Cantik buat Wanita yang Ingin Selalu Tampil Cantik

Tips dari Mama Cantik buat Wanita yang Ingin Selalu Tampil Cantik

Kecantikan      

8 Agu 2022 | 730


Hampir di seluruh dunia yang namanya wanita itu ingin selalu tampil cantik dalam setiap kesempatan, jadi tidak heran jika sekarang ini banyak sekali klinik kecantikan yang menawarkan banyak ...

Berlibur ke Luar Negeri Makin Asyik dengan JavaMifi

Berlibur ke Luar Negeri Makin Asyik dengan JavaMifi

Gadget      

3 Apr 2022 | 1023


Momen berlibur adalah saat yang paling ditunggu-tunggu oleh sebagian orang yang memiliki rutinitas seabreg. Banyak yang memanfaatkan momen liburan untuk pergi berlibur bersama keluarga ...

PT KAI Buka Lowongan Kerja Management Trainee 2024: Peluang bagi Lulusan S1 Berbagai Jurusan

PT KAI Buka Lowongan Kerja Management Trainee 2024: Peluang bagi Lulusan S1 Berbagai Jurusan

Nasional      

27 Jun 2024 | 47


PT Kereta Api Indonesia (KAI) membuka lowongan kerja management trainee untuk tahun 2024. Kesempatan ini terbuka bagi lulusan S1 dari berbagai jurusan untuk bergabung dengan perusahaan ...

Lowongan Pekerjaan Perum DAMRI Membuka Kesempatan bagi Lulusan SMA/SMK

Lowongan Pekerjaan Perum DAMRI Membuka Kesempatan bagi Lulusan SMA/SMK

Nasional      

27 Jun 2024 | 33


Perusahaan Umum (Perum) DAMRI kembali membuka kesempatan bagi lulusan SMA/SMK untuk bergabung dalam rangka mengisi sejumlah posisi yang dibutuhkan. Perum DAMRI merupakan salah satu ...

Awas! Ini 8 Istilah Makanan yang Terbuat dari Babi, Muslim Harus Tahu

Awas! Ini 8 Istilah Makanan yang Terbuat dari Babi, Muslim Harus Tahu

Kuliner      

16 Jul 2021 | 952


Sempat heboh soal pria muslim yang tak sengaja makan daging babi karena ketidaktahuannya. Supaya tak salah, kita sebagai muslim perlu tahu istilah-istilah makanan yang terbuat dari ...

Enough Is Enough, Jokowi

Enough Is Enough, Jokowi

Politik      

21 Jun 2021 | 829


Kejatuhan rezim despotik Jokowi penindas rakyat semakin dekat. Ketidakpuasan sudah meluas ke seluruh lapisan masyarakat dan seluruh Indonesia. Kebijakan yang dibuat hanya menguntungkan ...